Inilah komoditas terbesar kedua setelah minyak yang diperdagangkan di dunia, 25 juta petani dengan 11 juta hektar lahan, dan 50 negara yang terlibat langsung dalam proses produksi dan pemasarannya. Itulah kopi. Produsen kopi terbesar dikuasai oleh lima negara, yang terbesar adalah Brazil, Vietnam, Indonesia, Kolombia, dan Meksiko. Walau banyak kopi terbaik kita banyak dieksport ke Amerika, Jepang, dan negara Eropa lainnya, tapi untunglah di kota Bandung masih ada Koffie Fabriek Aroma bagi para penggemar kopi yang ingin mengeksplorasi beberapa varian kopi terbaik di negeri ini.